Google Maps Kini Menampilkan Peringatan Darurat


Google Maps Kini Menampilkan Peringatan Darurat
Jan 26 2012 12:51PM
Oleh Irsan
3
1363
Fitur peringatan darurat kini telah ditambahkan ke Google Maps, dan sekarang sudah berjalan di Amerika Serikat. Dengan fitur peringatan darurat ini anda tidak perlu lagi harus menavigasi dari halaman ke halaman mencari informasi spesifik pada peringatan banjir, gempa bumi, atau bahkan badai salju. Google Maps sekarang akan menampilkan semuanya secara spesifik mulai dari durasi peringatan, bahkan seberapa parah kejadiannya.

Google menggunakan lebih dari satu sumber untuk mengumpulkan informasi baru. Peringatan disediakan oleh National Weather Service, US Geological Survey, dan US National Oceanic and Atmospheric Administration. Seperti yang Anda lihat, belum seluruh dunia memiliki tanda peringatan ini. Tapi setelah Google menambahkan layanan ke negara lain, maka akan dengan mudah memantau bencana alam dan lainnya yang akan segera terjadi di sekitar anda.

Jika anda penasaran seperti apa tanda peringatan tersebut, anda bisa klik di sini untuk menuju halaman Google Maps yang telah ditandai.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Theyrfb © 2011 Design by Best Blogger | Sponsored by HD Wallpapers